Doa Amalan Nabi Sulaiman Untuk Kekayaan

Doa amalan nabi sulaimann untuk kekayaan, Ini dia amalan doa wirid nabi sulaiman untuk kekayaan melimpah ruah. Mungkin anda telah mendengar tentang cerita beliau Nabi Sulaiman As. Beliau merupakan seorang Nabi telah diberikan kelebihan banyak diantaranya diberikannya kekayaan melimpah ruah yang tidak ada sebelumnya maupun sesudahnya, selain itu juga beliau dikaruniai mukjizat yaitu dapat bebicara dengan hewan apapun dan mimiliki tentara jin seperti Ifrit.
Doa Amalan Nabi Sulaiman Untuk Kekayaan

Saat ketika Beliau adalah salah satu putra dari Nabi Daud, semenjak masih kanak-kanak yang berusia 11 tahun, Nabi sulaiman telah menampakkan kecerdasan, ketajaman otak, serta kepandaianya dalam berfikir dalam mempertimbangkan dan mengambil suatu keputusan.
Semenjak kecil Beliau telah menampakan kecerdasan dan kepandainya. Sehingga nabi daud telah memutuskan untuk mempersiapkan kepada nabi sulaiman untuk menggantikan posisinya dari kerajaan Bani Israil tersebut. pada kisah itulah Allah telah memberikan banyak mujizat kepada Beliau seperti diberikan tentara jin, hewan, dan angin semua tunduk kepada perintah Beliau As.

Salah satu telah dikerjakan tentara jinnya adalah membangun gedung-gedung.  Pada suatu ketika burung hud-hud melaporkan kepada Nabi Sulaiman bahwa ada kerajaan yang telah dipimpin oleh seseorangbernama ratu balqis. Namun kerajaan tersebut telah menyembah matahari. Lalu Beliau mengutus burung hud-hud untuk menyampaikan sebuah pesan  berbunyi sebagai berikut :

Bacaan doa Al Naml ayat 30-31:

“Innahuu min sulaimaana wainnahuu bismillaahirrahmaanirrahiiiim.Allaa ta’luu a’layya wa’tuunii muslimiiiin”

Terjemahan Artinya :

Sesungguhnya surat itu, dari SuIaiman isinya : "Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Janganlah dirimu sekalian berlaku sombong terhadapku serta datanglah kepadaku sebagai orang berserah diri (QS Al Naml : ayat 30-31).

Saat itulah Nabi Sulaiman bertemu dengan ratu balqis. Dan mengajak untuk beriman kepada Allah, dan meninggalkan dahulu menyembah matahari .

Bacaan doa Nabi Sulaiman untuk kekayaan 


Bacaan surat Shaad ayat 35 :

Qaala rabbi ighfir lii wahab lii mulkan laa yanbaghii li-ahadin min ba'dii innaka anta alwahhaabu

Terjemahan Artinya :

Ia berkata: "Ya Tuhanku, ampunilah aku serta anugerahkan kepadaku kerajaan yang tidak dipunyai oleh seorang juapun sesudahku, sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Pemberi". (QS : Shaad ayat 35).

Lalu Allah menjawab doa sulaiman As dan kemudian Allah mengabulkan permohonannya memberikannya anugerahbesar hingga melimpahkan kekuasan serta wewenang atas Nabi Sulaiman. didalam ayat tersebut menceritakan tentang kehidupannya mengenai anugrah yang besar, kewenangan dan diberikan kekayaan yang melimpah.

Karena dianugrahkan oleh Allah secara bertubi-tubi telah dikaruniakan kepada Beliau hingga membuat beliau bersyukur kepada Allah, puji syukur kesuksesan beliau di tuangkan dalam sebuah doa Nabi sulaiman sebagai berikut :

Bacaan surat Al Naml dari ayat 19 :

“Fatabassama dahikan min qawlihaa waqaala rabbi awzi'nii an asykura ni'mataka allatii an'amta 'alayya wa'alaa waalidayya wa-an a'mala shaalihan tardaahu wa-adkhilnii birahmatika fii 'ibaadika alshshaalihiina”

Terjemahan artinya :

Maka ia tersenyum serta tertawa karena mendengar perkataan dari semut itu. Dan dia berdo'a: "Ya Tuhanku berikanlah aku ilham untuk tetap selalu mensyukuri nikmat-Mu yang Engkau anugerahkan kepadaku serta pada kedua orang ibu bapakku untuk mengerjakan amal saleh yang Engkau ridhai : serta masukkanlah aku dengan rahmat-Mu kedalam golongan hamba-Mu yang shaleh. (QS An Naml ayat 19)

Keterangan 

Doa tersebut bagus sekali untuk di amalkan agar kita mendapatkan ilham untuk mensyukuri atas Nikmat telah diberikan, dan akan dimasukan kedalam golongan orang yang beramal shalil didunia hingga mendapatkan suatu kebahagiaan dunia dan diakhirat nanti.  Doa inilah yang selalu dibaca beliau  As. Yang kekayaan tidak ada tandinganya.

Hikmah Didapatkan :

Apabila anda telah dikaruniai rezeki dari Allah. maka jangan lupa untuk mensyukuri nikmat itu. Seperti dengan Beliau telah mensyukuri karunia dari Allah kepadanya. Rezeki, kesuksesan, kekayaan merupakan karunia dari Allah untuk menguji kita apakah kita selalu bersyukur atas nikmat yang telah diberikan kepada Allah atau mengikariya.
Itulah pembahasan kami mengenai doa Nabi Sulaiman untuk kekayaan melimpah ruah. Semoga dapat menjadi bermanfaat bagi para pembaca.